Hallo sobat blogger.... pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial untuk sobat semua. Tutorial kali ini adalah tutorial tentang Konfigurasi FTP Server di Debian 6. Debian server memanglah salah satu distro linux yang sangat cocok untuk digunakan sebagai PC server suatu jaringan. Diantara sekian banyak layanan server yang bisa kita install di Debian Server, salah satunya adalah FTP Server.
Jika server berada di mesin virtual. Sebelumnya sobat harus sudah bisa menghungkan PC sobat dengan Sistem operasi yang ada di Virtual Box. Untuk tutorialnya silahkan lihat disini Cara Menghubungkan Debian Dengan Sistem Operasi pada PC .
Apa itu FTP Server ?
FTP Server adalah sebuah layanan server yang memberi fasilitas untuk melakukan proses Transfer File. Sesuai dengan namanya yaitu File Transfer Protocol, sobat bisa melakukan aktivitas Transfer file antar PC atau dari Client ke Server dan Sebaliknya.
Untuk sobat yang ingin memberikan fitur ini di Server Debian sobat. Sobat bisa simak tutorialnya di tulisan saya di bawah ini.
Langkah Konfigurasi
1. Install aplikasi proftpd di debian server. aplikasi proftpd ini adalah aplikasi yang akan memberikan fasilitas FTP di Server sobat. Untuk menginstall aplikasi ini, sobat bisa menggunakan perintah " apt-get install proftpd-basic ".tekan Y dan masukkan DVD debian sobat pada mesin virtual.
2. Pilih opsi standaalone.
3. Edit file proftpd.conf di direktori /etc/proftpd/proftpd.conf. Untuk melakukannya, sobat bisa menggunakan perintah " nano /etc/proftpd/proftpd.conf ". Cari baris yang bertuliskan server name, silahkan ganti dengan ip sobat.
4. Lalu silahkan restart proftpd nya dengan perintah " service proftpd restart ". Proses restart akan berjalan dan akan muncul tulisan starting proftpd yang berarti ftp sudah siap dijalankan.
5. Sekarang sobat hanya tinggal membuat sebuah user yang akan sobat gunakan untuk mengakses FTP server dari client. Gunakan perintah " adduser namauser -a". Lalu isikan informasi dan data user sobat. user ini nantinya akan kita gunakan sebagai akun untuk login kedalam layanan FTP.
6. Silahkan sobat coba untuk mengakses layanan FTP server ini dari client. Tentunya sobat memerlukan sebuah aplikasi tambahan untuk melakukannya, sobat bisa menggunakan aplikasi File Zilla yang bisa sobat cari di internet.
7. Buka aplikasi Filezilla. Kemudian tuliskan ip server sobat di kolom host lalu isi username dan passwordnya sesuai user yang sudah sobat buat tadi. lalu klik quickconnect. Seharusnya sobat akan berhasil login dan sudah bisa melakukan aktivitas Transfer file antar Server dan Client seperti dibawah ini.
Nah begitulah sobat tutorial Konfigurasi FTP Server di Debian Server. Sobat pastinya bisa mempraktikkan cara ini dengan mudah di komputer sobat dirumah. Semoga postingan saya kali ini bisa bermanfaat bagi sobat. Terimakasih sudah mampir dan membaca postingan saya kali ini. Silahkan berkunjung kembali ke blog saya ini.
0 Response to "Tutorial Konfigurasi FTP Server di Debian 6"
Posting Komentar